Muhammad Iqbal Dapat Pujian dari Paul Munster Usai Cetak Gol Cepat

Muhammad Iqbal Dapat Pujian dari Paul Munster
Sumber :
  • LIB

Purwasuka – Penampilan apik gelandang Persebaya Surabaya Muhammad Iqbal pada pekan ke-27 BRI Liga 1 2023/24 menuai pujian dari sang pelatih Paul Munster

Usai Taklukan PSIS Semarang, PSM Fokus Recovery

Tim berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor akhir 2-1 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Minggu (3/3) sore lalu.

Dalam laga tersebut satu dari dua gol Persebaya dicetak oleh Muhammad Iqbal dengan cepat sebelum menit ke-1. 

Umuh Muchtar Ungkap Penyebab David Da Silva Tak Main Saat Persib vs Bhayangkara FC: Ada Masalah DP

Paul Munster pun merasa puas dengan kemenangan keduanya bersama tim berjuluk Bajul Ijo sejak ditunjuk menjadi nakhoda anyar tim pada awal Januari 2024 lalu dan mengakhiri rentetan hasil imbang di laga away sebelumnya.

Dia pun memuji kualitas gol cepat yang diciptakan Muhammad Iqbal di laga melawan PSS tersebut. Menurutnya pemainnya itu memiliki kemampuan khusus dari pemain lainnya. 

Hasil Arema FC vs Persebaya: Bajul Ijo Menang 1-0

Meskipun dia harus menarik keluar pada menit ke-73 karena murni masalah taktikal.

“Selama saya di Persebaya banyak melatih fisik dan secara mental meningkatkan permainan Persebaya. Iqbal adalah pemain dengan kemampuan khusus yang tidak dimiliki pemain-pemain lain di lini tengah Persebaya,” tuturnya.

“Dia saya tarik karena untuk kebutuhan taktikal. Itu gol yang sangat bagus, saya terkejut dia bisa cetak gol secepat itu,” ucapnya.

Sementara itu Muhammad Iqbal sendiri merasa senang bisa membawa tim kembali meraih kemenangan dan perlahan bisa menembus 10 besar klasemen sementara BRI Liga 1 2023/24.

“Tim bermain sangat bagus, pemain kompak dan alhamdulillah dapat tiga poin,” kata mantan pemain Persita Tangerang itu.

Terkait gol tersebut yang dicetak menurutnya berkat arahan taktik dari tim pelatih yang dieksekusi maksimal atas kerja sama antar pemain.

“Buat gol pertama tadi itu memang taktik juga dari Coach Paul, dari Victor ke Bruno terus second ball harus siap. Terus kita juga sering latihan shooting. Surprise bisa cetak gol secepat itu,” tandasnya