Kepala Kemenag Purwakarta Berganti, Ketua PCNU Sampaikan Ini

Acara pisah sambut Kemenag Purwakarta
Sumber :
  • Kemenag Purwakarta

Purwasuka – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemanag) Kabupaten Purwakarta berganti. Pejabat lama, H.Sopian pindah sebagai Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Karawang. 

Kemenag Purwakarta Distribusikan Koper ke Calon Jemaah Haji yang Berangkat Pada Kloter 15

H.Sopian digantikan DR. H Hanif Hanafi yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat.

Pejabat lama, H.Sopian menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh ASN di lingkungan Kemenag Purwakarta yang telah banyak membantu serta mendukung dirinya dalam mengemban tugas sebagai Kepala Kemenag Purwakarta. 

Soal Surat Edaran Menteri Agama, Kemenag Purwakarta Bilang Begini

“Saya juga memohon maaf kepada seluruh ASN di lingkungan Kantor Kemenag Purwakarta manakala selama saya menjabat sebagai Kepala Kantor Kemenag terdapat kesalahan, ucapan, tutur kata serta hal-hal yang tidak sesuai dengan keinginan dan harapan bapak ibu semua,” ungkap Sopian, pada Rabu, 22 November 2023.

Sopian yang menjabat Kepala Kemenag Purwakarta sejak Februari 2022 ini mengatakan selama kurang lebih satu tahun sembilan bulan bekerjasama, saling berbagi pengalaman, bertukar pikiran dalam rangka membangun dan memajukan Kemenag Purwakarta. Keberhasilan yang selama ini sudah diperoleh adalah hasil dari kerja semua.

Kemenag Purwakarta Kirim Bantuan ke Pos Pengamanan Mudik Lebaran, Tujuannya Untuk Ini

“Oleh karena itu, mari bersama-sama mendukung Kepala Kemenag Purwakarta yang baru guna mewujudkan visi dan misi Kementerian Agama yang dicintai,” ujar Sopian. 

Sementara, pejabat baru, DR. H Hanif Hanafi menyampaikan bahwa kinerja Kepala Kemenag Purwakarta sebelumnya sangat baik, terutama bagaimana membangun program-program di lingkungan Kementerian Agama maupun masyarakat.

Halaman Selanjutnya
img_title