Kemenag Purwakarta Kirim Bantuan ke Pos Pengamanan Mudik Lebaran, Tujuannya Untuk Ini
"Bagi masyarakat yang melaksanakan mudik untuk tetap berhati-hati dijalan mematuhi aturan lalu lintas, semoga selamat sampai tujuan. Untuk Anggota Polres Purwakarta, tetap semangat dalam menjalankan tugas kepolisian selama kegiatan Operasi Ketupat Lodaya sehingga dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Do’a kami selalu menyertai, semoga selalu diberi kesehatan dan sukses dalam pengamanan," ucap Hanafi.
Terpisah, Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Wakapolres, Kompol Ricky Adipratama mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh Kemenag Purwakarta dalam Operasi Ketupat Lodaya 2024 di Wilayah Kabupaten Purwakarta.
"Kami Polres Purwakarta mengapresiasi kepada Kemenag Purwakarta yang telah membantu memberikan bingkisan untuk di Pos Pam Operasi Ketupat Lodaya 2024 ini. Pemberian bingkisan kepada anggota yang sedang melaksanakan tugas di Pospam Operasi Ketupat Lodaya 2024 menjadi motivasi bagi anggota yang sedang melaksanakan pengamanan. Terlebih setiap personel dituntut harus sehat dan kuat dalam melaksanakan tugas kemanusiaan pengamanan mudik 2024," ucap Ricky.