Cara Mudah Bikin Kue Lapis Surabaya, Manis dan Lembut Meriahkan Hari Raya

Kue Lapis Surabaya
Sumber :
  • YouTube @tri pujis

PurwasukaKue lapis Surabaya merupakan salah satu jajanan legend yang digemari banyak orang.

Tips Rahasia Bikin Nasi Bakar Agar Wangi Semerbak dan Tekstur Lembut, Dijamin Mudah Dibuat di Rumah!

Biasanya, kue lapis Surabaya ini disajikan saat santai minum kopi atau teh. Tapi bisa juga jadi suguhan di hari raya atau lebaran.

Rasanya yang manis cukup membangkitkan selera. Ditambah tekstur lembut dan enak di lidah, kue lapis Surabaya bisa membuat ketagihan.

Langkah Mudah Membuat Klepon Ubi Manis yang Sehat Bebas Pengawet di Rumah

Membuat kue lapis Surabaya ini ternyata tidak ribet. Dengan bahan sederhana, kamu bisa membuatnya di rumah.

Kue Lapis Surabaya

Photo :
  • YouTube @tri pujis
Cara Mudah Membuat Pepes Ayam Kuning, Lauk Lezat yang Bikin Makan Jadi Lahap

Berikut resep kue lapis Surabaya yang bisa kamu coba untuk jadi hidangan istimewa atau memeriahkan hari raya:

Bahan-bahan

Bahan A

- 6 butir telur ayam

- 2 kuning telur ayam

- 2 sdt emulsifier

- 130 gram gula pasir

- 100 gram tepung terigu protein sedang

- 25 gram tepung maizena

- 15 gram susu bubuk

- 1/2 sdt garam

- 1 sdt vanila bubuk

Bahan B

- 140 gram mentega

- 2 sdm kental manis putih

Bahan Lainnya

- 2 tetes pewarna kuning

- 1 sdm pasta cokelat

- buttercream sesuai selera

Cara Membuat Kue Lapis Surabaya untuk Hidangan Hari Raya

1. Ayak tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk. Campur semua bahan A. Kocok dengan mixer sampai kental selama sekitar 10 menit.

2. Campur semua bahan B. Kocok dengan mixer sampai pucat. Masukkan 1/3 adonan bahan A. Aduk rata. Masukkan semua ke adonan bahan A. Aduk rata dengan spatula.

3. Bagi adonan menjadi 3 bagian: 1 bagian adonan diberi pasta cokelat dan 2 bagian adonan diberi masing-masing 1 tetes pewarna kuning.

4. Panaskan oven.

5. Siapkan loyang spikoe sekat tiga ukuran 30 x 30 cm yang sudah dialasi baking paper.

6. Tuang adonan kuning ke loyang. Hentak-hentakkan. Panggang selama sekitar 20 menit dengan suhu 190 derajat celcius. Lalu panggang selama 5 menit dengan suhu 185 derajat celcius.

7. Setelah kue matang, biarkan dingin. Beri olesan buttercream, tumpuk jadi, masukkan dalam kulkas, lalu potong sesuai selera