Tips Membuat Sale Pisang Super Praktis Tanpa Dijemur, Tetap Renyah dan Manis
Purwasuka – Sale pisang biasanya identik camilan renyah dan manis yang telah dijemur lama.
Tapi sekarang kamu bisa membuat sale pisang yang renyah dan manis tanpa bergantung pada cuaca!
Yuk, ikuti tipsmudah membuat sale pisang tanpa dijemur. Rasanya tetap renyah dan manis!
Langkah pertama, pilih pisang kepok, pisang raja, atau pisang nangka yang sudah matang adalah pilihan utama. Pastikan pisangnya matang tapi masih sedikit keras.
Siapkan 1 kg pisang, 2 sendok makan air jeruk nipis, dan 100 gram gula pasir. Air jeruk nipis mencegah pisang berubah warna menjadi hitam.
Kupas kulit pisang dengan hati-hati. Potong pisang sesuai selera, bisa memanjang atau bulat dengan ketebalan sekitar 0,5 cm.
Rendam potongan pisang dalam larutan air dan jeruk nipis selama 10 menit. Ini mencegah pisang berubah warna dan menambah cita rasa segar.