Cara Simple Bikin Kue Cucur Manis dan Lembut, Jajanan Lebaran Tradisional yang Dirindukan

Kue Cucur
Sumber :
  • YouTube @Resep Abi

Purwasuka – Salah satu jajanan tradisional yang sering dirindukan adalah kue cucur, atau disebut juga kucur.

Kenyal dan Lembut! Begini Cara Bikin Mochi Jepang Isi Cokelat untuk Hidangan Lebaran

Dengan cita rasa manis yang khas, kue cucur tetap nge-hits hingga saat ini dan tetap akrab di lidah masyarakat Indonesia.

Di momen lebaran, sangat tepat jika kue cucur disajikan untuk melengkapi hidangan dan memeriahkan suasana penuh suka cita itu.

Resep Pisang Bolen Lilit untuk Hidangan Lebaran, Rasanya Gurih dan Legit

Menariknya, kue cucur ternyata bisa dibuat dengan mudah dan praktis bahkan tanpa peralatan modern seperti mixer.

Meski tak memerlukan peralatan modern, namun pembuatan kue cucur memerlukan ketelatenan dalam mengaduk adonan sampai benar-benar rata sehingga hasil kue cucur jadi lembut, legit, dan tidak bergerindil.

Daging Sapi Mahal! Coba Masak Rendang Pakai Ayam, Rasanya Tak Kalah Lezat, Hemat buat Hidangan Lebaran

Kue Cucur

Photo :
  • YouTube @Me Masak

Langsung saja kita bongkar resep jitu kue cucur yang manis dan lembut legit untuk hidangan lebaran:

Bahan-bahan

- 350 gram tepung beras

- 250 gram tepung terigu

- Gula merah sesuai selera

- 2 lembar daun pandan

- Garam secukupnya

- 1 liter minyak goreng

Cara Membuat Kue Cucur Manis dan Lembut

- Siapkan wadah, lalu masukkan tepung beras dan tepung terigu. Campur hingga rata.

- Cairkan gula merah dengan air secukupnya. Lalu masukkan daun pandan agar cairan gula merah ini harum.

- Saring cairan gula merah, kemudian masukkan ke wadah yang berisi campuran tepung.

- Aduk adonan hingga semua tercampur rata dan tidak bergerindil. Setelah itu, diamkan adonan 1--2 jam.

- Setelah adonan didiamkan, goreng dalam minyak panas menggunakan wajan kecil berbentuk cetakan cucur. Tutup wajan beberapa menit agar bagian tengah kue matang. Angkat dan tiriskan.

- Kue curu siang dihidangkan.

Tips Tambahan

- Pastikan mengayak campuran tepung terigu dan tepung beras sehingga tidak ada pasir atau kotoran lainnya yang mengganggu, ini akan membuat kue cucur kamu lembut dan legit.

- Sisir gula merah sebelum mencairkannya sehingga gula merah bisa larut sempurna.

- Hiasi kue cucur gula merah dengan potongan daun pandan agar kue ini maksimal harumnya