Sepatu Bau Tak Sedap? Coba Cara Sederhana Ini, Ampuh Tanpa Dicuci!

Menghilang bau sepatu
Sumber :
  • canva

PurwasukaSepatu adalah bagian penting dalam kehidupan sehari-hari. 

3 Rekomendasi Lem Sepatu Kuat, Dijamin Nempel Selama-lamanya!

 

Selain menunjang penampilan, sepatu juga melindungi kaki dari berbagai kondisi lingkungan. 

Handuk Berjamur dan Bau? Begini Trik Rahasia Bikin Bersih Seperti Baru!

 

Namun, satu masalah umum yang sering terjadi adalah bau tidak sedap yang muncul setelah pemakaian. 

Cuma Pakai Cairan Ini, Pintu Kasa Kusam Langsung Bersih Seperti Baru!

 

Bau ini dapat mengurangi rasa percaya diri dan menyebabkan ketidaknyamanan, baik bagi pemakai maupun orang di sekitarnya.

 

Bau sepatu biasanya disebabkan oleh kombinasi keringat dan bakteri yang berkembang biak di dalamnya. 

 

Kondisi sepatu yang lembap atau jarang dibersihkan juga dapat memicu pertumbuhan jamur yang semakin memperparah aroma tak sedap. 

 

Jika dibiarkan, bau ini bisa semakin menyengat dan sulit dihilangkan. 

 

Namun, jangan khawatir! Ada cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengusir bau sepatu dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan di rumah.

 

Dikutip dari kanal Youtube Permana Boy, bahan yang dibutuhkan:

 

- Kantong teh celup (baru atau bekas)

 

- Sepatu yang ingin dihilangkan baunya

 

Cara menghilangkan bau sepatu:

 

- Ambil dua atau tiga kantong teh celup.

 

- Jika menggunakan teh bekas, pastikan sudah dikeringkan terlebih dahulu.

 

- Masukkan kantong teh ke dalam setiap sepatu.

 

- Diamkan semalaman agar teh menyerap bau tidak sedap.

 

Selain menggunakan kantong teh, menjaga kebersihan kaki juga penting untuk mencegah bau sepatu. 

 

Pastikan kaki selalu bersih dan kering sebelum memakai sepatu. 

 

Gunakan kaos kaki berbahan menyerap keringat agar kaki tetap nyaman dan bebas dari bakteri penyebab bau.

 

Dengan langkah sederhana ini, sepatu akan tetap segar dan nyaman digunakan. 

 

Tidak perlu khawatir lagi dengan bau yang mengganggu. 

 

Yuk, coba sekarang dan rasakan bedanya!