Ibu Dikunci di Toilet SPBU oleh Oknum Ojol, Ini Jawaban Pihak Grab
- Istimewa
Purwasuka – Sebuah video yang memperlihatkan seorang ibu dikunci di toilet SPBU oleh seorang pengemudi ojek online (ojol) ramai diperbincangkan di media sosial.
Dalam video tersebut, insiden terjadi karena pengemudi ojol merasa kesal setelah harus menunggu terlalu lama di depan toilet.
Sebagai bentuk kekesalannya, ia dengan sengaja mengunci ibu tersebut dari luar.
Video ini pertama kali diunggah oleh akun Instagram @folkshitt dan langsung menuai perhatian warganet. Kejadian tersebut diduga terjadi di sebuah SPBU di jalur Bandung-Malang, Jawa Timur.
Banyak pengguna media sosial mengecam tindakan pengemudi ojol tersebut, menganggapnya tidak pantas dan berlebihan.
Menanggapi video yang viral, pihak Grab Indonesia langsung memberikan respon.
Dalam kolom komentar unggahan tersebut, Grab menyatakan bahwa mereka sudah menerima laporan mengenai insiden ini dan sedang melakukan penelusuran lebih lanjut.