Penuhi Panggilan Polda Metro, SYL Dicecar Enam Pertanyaan

Syahrul Yasin Limpo atau SYL
Sumber :
  • ist

Purwasuka – Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) kembali diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pemerasan yang dilakukan eks Ketua KPK, Firli Bahuri.

Terlibat Pungli di Rutan, KPK Pecat 66 Pegawainya

Pemeriksaan Syahrul Yasin Limpo dilakukan di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada Senin (29/1/2024). Turut hadir penasihat hukumnya, Djamaludin Kadoeboen.

"Tadi ada lima atau enam (pertanyaan), lebih ke penegasan soal pernyataan sebelumnya, keterangan-keterangan sebelumnya," ujar Djamaludin kepada wartawan.

Geger, Warga Kalideres Temukan Mortir Aktif, Polisi: Buatan Yugoslavia dan Sudah Lama

Selain kliennya, lanjut Djamaludin, adapula saksi lain yang dipanggil penyidik Polda Metro Jaya, yakni Direktur Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan) Muhammad Hatta yang juga sedang berkasus di KPK.

"Kalau yang di dalam tadi sih ada Pak Hatta, yang lain enggak ada. apa mungkin mereka di ruangan lain aku enggak paham, enggak mengerti," ucapnya.

Soal Kasus Korupsi APD Kemenkes, KPK Periksa Ihsan Yunus

Lebih lanjut Djamaludin mengungkapkan, pemeriksaan SLY berjalan kurang lebih satu jam. Namun, dia menyebut agenda pemeriksaan hari ini bukan konfrontasi dengan saksi lain.

"Enggak, enggak konfrontir. masing masing saja. Sebentar doang tadi, kurang lebih satu jam," tukasnya.