Rendang Lezat Favorit Warga +62, Begini Cara Bikinnya, Cocok Buat Hari Raya

Rendang
Sumber :
  • Youtube

Purwasuka - Rendang adalah salah satu hidangan khas Indonesia yang selalu hadir saat hari raya

Tips Membuat Udang Asam Manis Super Lezat, Cocok Jadi Lauk Ketupat Saat Lebaran

Rasa rendang ini kaya rempah dan teksturnya yang lembut membuatnya jadi favorit banyak orang. 

Nah, ada cara membuat rendang autentik dengan bumbu lengkap yang bikin rasanya makin mantap!  

Jangan Cuma di Semur, Ayam Kalau Dimasak Gini Jauh Lebih Nikmat Buat Lebaran, Cobain Sayur Ayam Kentang

Bahan dan Bumbu Sangrai

Untuk mendapatkan cita rasa rendang yang khas, kita perlu menyiapkan bumbu sangrai terlebih dahulu. Berikut bahan-bahannya:  

Cari Sayur Pedas Khas untuk Teman Ketupat dan Lontong Lebaran, Buruan Simpan Resep Jangan Lombok Ini

- 5 buah kapulaga  

- 3 buah bunga lawang  

- 7 buah cengkeh  

- 1 ruas jari kayu manis  

- 1 sdt jinten  

- 1 sdt adas manis  

- 1 sdm lada campur (lada putih & lada hitam)  

- 2 sdm ketumbar  

- 1 buah pala  

- 7 butir kemiri  

Semua bumbu ini disangrai hingga harum, lalu dihaluskan bersama 1 ibu jari jahe, 100 gr lengkuas, 5 siung bawang merah, 7 siung bawang putih, 200 gr cabai merah, dan 50 gr cabai rawit hijau.

Proses Memasak Rendang

1. Masak bumbu dan santan 

   Setelah bumbu halus siap, tuangkan ke dalam wajan bersama 1,5 liter santan kental dari 3 butir kelapa. Tambahkan 2 batang daun kunyit, 3 batang serai, 7 lembar daun jeruk, dan 5 lembar daun salam. Aduk rata, lalu didihkan.  

2. Masukkan daging

   Gunakan 1 kg daging sapi. Jika dagingnya banyak serat, masukkan sejak awal agar lebih empuk. Jika menggunakan daging muda atau daging impor, bisa dimasukkan belakangan. Aduk terus agar santan tidak pecah.  

3. Tambahkan kentang dan garam

   Saat santan mulai mengental, masukkan 500 gr kentang rendang yang sudah dicuci bersih. Tambahkan 1 sdt garam di awal, lalu setelah 2 jam masak, tambahkan lagi 2 sdt garam agar rasa makin kuat.  

4. Masukkan kelapa sangrai

   Untuk mendapatkan tekstur rendang yang lebih gurih, tambahkan 5 sdm kelapa sangrai yang sudah dihaluskan. Kelapa ini juga bisa dibeli di pasar dengan nama umbu-umbu. 

5. Proses pengeringan

   Setelah 3 jam, rendang mulai berbentuk kalio (rendang basah). Jika ingin rendang lebih kering dan tahan lama, terus aduk hingga minyak keluar dan warna rendang menghitam. 

Jangan ditinggal dan jangan ditutup wajan agar proses pengeringan sempurna.  

Hasil Akhir: Rendang Siap Disajikan!

Setelah proses panjang, rendang siap dinikmati. Jika sudah benar-benar berminyak, rendang bisa bertahan berhari-hari di suhu ruang tanpa mudah basi. Sajikan dengan nasi hangat dan lalapan, dijamin bikin nagih!