Ikonik! Tugu Papais Cisaat, Jejak Warisan Budaya Jawa Barat
Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:42 WIB
Sumber :
- google maps
Purwasuka – Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, memiliki daya tarik unik di kaki Gunung Tangkuban Parahu.
Selain suasana sejuk dan asri, desa ini terkenal dengan makanan khasnya, papais.
Cemilan manis ini bukan sekadar sajian biasa, tetapi menyimpan sejarah panjang dan mitos yang masih dipercaya sebagian warga.
Papais berawal dari tradisi syukuran lembur atau ruwat bumi yang rutin diadakan di Desa Cisaat.