Resep Bika Ambon Bersarang, Lembut, dan Anti Gagal: Cocok Buat Ide Jualan
Selasa, 7 Januari 2025 - 11:18 WIB
Sumber :
3. Membuat Adonan Utama
Kocok telur (kuning dan utuh) bersama gula yang sudah diblender hingga gula larut. Tidak perlu menggunakan mixer, cukup whisk atau garpu.
Masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan kalis dan tercampur rata.
Tambahkan santan yang sudah dingin, aduk perlahan hingga semua bahan menyatu.
Masukkan bahan biang ke adonan utama. Aduk perlahan hingga rata.
4. Fermentasi Adonan
Tutup adonan dengan kain bersih. Diamkan selama 2 jam atau hingga adonan mengeluarkan banyak busa. Waktu fermentasi bisa lebih lama atau singkat tergantung suhu ruangan.