Libur Nataru, Bojan Hodak Pulang Kampung ke Kroasia

Pelatih Persib, Bojan Hodak
Sumber :
  • Persib

Purwasuka – Pelatih Persib, Bojan Hodak menjadikan momen jeda kompetisi akhir atahun ini untuk pulang ke Kroasia. Dia membawa banyak cendera mata untuk keluarga dan kawan-kawannya.

Umuh Muchtar Ungkap Penyebab David Da Silva Tak Main Saat Persib vs Bhayangkara FC: Ada Masalah DP

Satu di antara buah tangan yang dibawa ke negaranya adalah kaos tim alias jersey Persib. Dia membeli banyak jersey ketiga Persib untuk tim futsal anaknya. Karena itu, dia sengaja membeli jersey lengkap dengan celana dan kaos kakinya.

"Saya banyak membawa jersey. Saya membeli jersey untuk anak saya dan teman-temannya. Saya membeli jersey full set untuk tim futsal anak laki-laki saya. Itu adalah jersey ketiga," kata Bojan, melalui pesan singkat.

Jelang Persib vs Persikabo 1973, Ryan Kurnia Dapat Motivasi Berlipat

Sesuai dugaan, anak dan teman-temannya sangat menyukai desain dan warna jersey ketiga Persib tersebut. Bahkan dia melihat tim anaknya itu sangat bagus dengan jersey tersebut.

"Jersey kami berwarna ungu. Kostum ini membuat mereka merasa senang. Jersey tersebut terlihat bagus. Jadi ini membuat mereka merasa sangat senang," ucapnya.

Persib vs Persija, Bojan Hodak: Pemain Sudah Termotivasi

SElama berada di Kroasia, Bojan lebih banyak menghabiskan waktu untuk berkumpul dengan keluarga. Menurutnya, keseruan akan dirasakan pada malam pergantian tahun ini.

"Mungkin di tahun baru ada perayaan besar tapi pada saat Natal kemarin tidak ada keramaian, hanya keluarga saja yang ada di sekitar," ucapnya.