PLTA Peninggalan Kolonial di Cisampih Subang Rawan Pencurian, Bhabinkamtibmas Gencar Patroli

Bhabinkamtibmas Desa Cisampih, Brigadir Tiara
Sumber :
  • Istimewa

Purwasuka – Kabupaten Subang menyimpan banyak bangunan bersejarah, salah satunya Waterkracht Centrale atau Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) yang berlokasi di Kampung Cinangling, Desa Cisampih, Kecamatan Dawuan.

Kartini Masa Kini, Indriyani Jurnalis yang Berjualan Kue Kering untuk Menyekolahkan Anak-anaknya

Bangunan yang didirikan pada tahun 1936 itu mendadak viral setelah banyak content creator mengulas asal-usul peninggalan kolonial Belanda tersebut.

PLTA Cinangling merupakan salah satu pembangkit listrik tertua di Jawa Barat. Tak jauh dari bangunan tersebut, terdapat irigasi Cikopi yang mengalirkan air untuk menggerakkan turbin. 

Ribuan Calon Tenaga Kerja Ikuti Seleksi Operator PT Uwujump Indonesia

Air ini berasal dari Sungai Curugagung, yang dahulu menjadi sumber suplai listrik untuk menerangi area perkebunan dan desa sekitarnya.

Bangunan PLTA Cinangling Subang

Photo :
  • Istimewa
Mudahkan Akses Loker, Diskominfo Subang Luncurkan SSO

Berdasarkan pantauan tim Viva Purwasuka di lokasi, kendaraan tidak bisa dibawa masuk hingga ke area bangunan karena banyaknya semak belukar yang cukup tinggi, mengelilingi bangunan yang terkesan angker tersebut.

Untuk masuk ke bangunan utama, pengunjung harus menunduk karena pintu sudah rusak dan tak terurus.

Halaman Selanjutnya
img_title