Usai Gus Miftah Dikecam, Anak Perempuannya Jadi Sasaran Netizen
Purwasuka – Setelah ramai dikritik karena menghina seorang penjual es teh bernama Sunhaji, penceramah Gus Miftah kini kembali jadi sorotan. Kali ini, tak hanya dirinya, tetapi anak perempuannya juga ikut terkena hujatan dari warganet.
Video Gus Miftah yang viral menunjukkan ia berbicara dengan nada tinggi kepada Sunhaji saat berdakwah di sebuah pengajian.
Dalam rekaman itu, Gus Miftah menyebut pedagang tersebut dengan kata-kata kasar.
"Es tehmu masih banyak, ya sana jual, goblok," katanya sambil ditertawakan sebagian jamaah yang hadir.
Tindakan ini langsung menuai reaksi keras dari warganet yang mengecam sikapnya yang dianggap tidak menghormati pedagang kecil.
Namun, kritik terhadap Gus Miftah meluas ke keluarganya, terutama anak perempuannya.
Di media sosial, sejumlah komentar kasar dan tidak pantas menyerang anaknya, menyebutkan hal-hal yang sama sekali tidak berhubungan dengan kontroversi sang ayah.