Hari Ini, AHY Bakal Dilantik Jadi Menteri ATR?

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dilantik jadi Menteri ATR
Sumber :
  • ist

Pilihan AHY untuk berkarier di dunia politik sebenarnya tak lepas dari dukungan kuat dari mendiang ibundanya, Ani Yudhoyono. Ani sempat memberikan pesan khusus kepada putra sulungnya itu soal pilihan karier.

Kemensetneg Terima Surat Pengunduran Diri Firli Bahuri

Ani dalam video yang diunggah Annisa Pohan di akun Instagram miliknya meminta AHY untuk tetap berpegah teguh apapun piliha karier dalam hidup.

"Agus, kalau menurut saya, hidup ini adalah pilihan. Agus sudah memilih berhenti dari karier yang pertama untuk memasuki karier yang kedua. Sekali lagi hidup ini adalah pilihan," pesan Ani dalam video.

Presiden Jokowi Buka Suara Soal Pengungsi Rohingya, Begini Katanya

Ani tegaskan bahwa apapun pilihan karier AHY tetap jadi yang terbaik dan bakal mendapat dukungan penuh dari pihak keluarga besar.

"Dunia ini dunia baru untukmu tetapi tantangan seberat apapun, kalau kamu lewati dengan tegar, dengan sabar, dan penuh dengan usaha dan kerja keras, Insha Allah semuanya akan tercapai pada suatu saat nanti, perjuangkanlah cita-citamu Agus," tutup wanit yang kerap disapa Memo itu. 

Resmi! Justin Hubner Jadi Warga Negara Indonesia

Ani Yudhoyono meninggal dunia di Singapura pada 1 Juni 2019 setelah berjuang melawan penyakit kanker darah.