Cara Mudah Usir Tokek dengan Bahan Dapur, Tokek Tidak Kembali Lagi

Cara Mudah usir Tokek
Sumber :
  • id.pinterest.com

PurwasukaTokek, yang sering kali ditemukan di rumah, memang bisa mengganggu kenyamanan penghuni dengan suara berisiknya. 

Jengkel Semut Naik ke Meja Makan? Begini Cara Mencegahnya dengan Bahan Alami

 

Meskipun ukurannya mirip cicak, tokek memiliki suara yang lebih keras dan bisa menjadi ancaman, terutama bagi mereka yang takut atau merasa terganggu. 

Cara Mudah Mengusir Kutu Beras dan Menjaga Kualitas Beras dengan 3 Bahan Alami Ini

 

Bahkan, tak jarang mereka meninggalkan kotoran di sembarangan tempat. 

Bahan-bahan Rumah Tangga Ini, Ampuh Usir Kecoa: Natural dan Aman!

Cara Mudah usir Tokek

Photo :
  • id.pinterest.com

Apabila kamu ingin mengusir tokek dengan cara alami, beberapa bahan yang ada di rumah bisa jadi solusi yang efektif. Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu coba.

 

1. Kapur Barus

 

Bau khas kapur barus ternyata sangat tidak disukai oleh tokek. Kamu bisa menaruhnya di berbagai tempat seperti lemari pakaian atau sudut rumah yang sering dikunjungi tokek. 

 

Keampuhannya sudah terbukti mampu membuat tokek menjauh dari rumah.

 

2. Bawang Putih dan Bawang Merah

 

Bawang putih dan bawang merah memiliki aroma yang kuat dan kurang disukai oleh tokek. 

 

Iris tipis bawang dan letakkan di sekitar tempat persembunyian tokek. Aromanya dapat memberi rangsangan yang membuat tokek enggan datang lagi.

 

3. Cangkang Telur

Cangkang telur yang terbelah bisa menakuti tokek karena mereka akan menganggapnya sebagai predator. 

Letakkan cangkang telur yang sudah dibelah di pintu masuk atau area lain yang sering dilalui tokek. Ganti cangkang telur setiap tiga minggu sekali agar tetap efektif.

 

4. Ampas Kopi 

Jangan buang ampas kopi setelah menyeduhnya. Cobalah untuk mengeringkan ampas kopi dengan menjemurnya di bawah sinar matahari. 

Setelah kering, tempatkan ampas kopi di wadah atau sudut rumah. Bau kopi yang kuat dipercaya dapat mengusir tokek dengan efektif.

 

Dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang ada di rumah, kamu dapat mengusir tokek tanpa perlu menggunakan bahan kimia.

Selain mudah didapat, bahan-bahan ini juga aman digunakan.

Cobalah beberapa cara di atas, dan rasakan perbedaannya di rumahmu.