Kebelet Mancing! Pria Ini Tega Curi Tabungan Anak Yatim Untuk Modal

Ilustrasi Pencurian Rumah Kosong
Sumber :
  • Freepik.com

Purwasuka – Seorang pria berinisial R (40) warga kampung Jompong, Desa Martajaya, Kecamatan Bantarkalon, Kabupaten Tasikmalaya tega mencuri tabungan anak yatim. Dihadapan penyidik, R mengakui dirinya mencuri untuk modal mancing.

PDAM Purwakarta Komitmen Tingkatkan Pelayanan, Bentuk Forum Pelanggan

"Buat mancing pak saya nyurinya. Dapat Rp 3 juta dua ratus ribu Rupiah," kata R di Mapolres Tasikmalaya, Kamis (29/12/22).

Berbekal CCTV warga, tak sampai 24 jam Polisi berhasil menangkap pelaku R yang sembunyi di rumahnya.

Masa Depan Media Siber, Highlight Konferwil AMSI Jawa Barat 2024

Kanit Reskrim Polsek Bantarkalong Bripka Amirudin Ahmad mengatakan pembobolan itu terjadi pada Minggu (25/12/2022). Saat itu rumah korban dalam keadaan kosong, karena pemilik rumah berangkat untuk menghadiri hajatan kerabatnya.

"Sebelum melakukan aksinya pelaku ini memantau keadaan rumah, dengan berpura-pura mengambil telur semut dekat rumah korbannya," kata Amirudin, Kamis (29/12/22).

Hak Jawab Wuling Motor Arista Suci Bandung Terkait Pemberitaan Dugaan Tindak Pidana Penipuan

Amirudin menjelaskan, untuk bisa masuk ke dalam rumah korban, pelaku mencongkel jendela bagian rumah korban menggunakan obeng. Celengan yang dicuri merupakan milik korban, yang isinya adalah tabungan untuk dibagikan kepada anak yatim setiap lebaran.

"Celengan itu untuk dibagikan uangnya pada anak yatim setiap lebaran," ucap Amin.

Halaman Selanjutnya
img_title