Resep Kue Lapis Legit, Cocok Jadi Hidangan di Tahun Baru Imlek
Sabtu, 18 Januari 2025 - 23:34 WIB
Sumber :
- YouTube @Hanaa Kitchen
- 2 sendok makan cokelat bubuk
- 1 sendok makan pasta cokelat
- 4 sendok makan mentega kocok
Cara Buat Kue Lapis Legit
- Kocok bahan 1 hingga mengembang dan kental, lalu masukkan bahan 2 yang sudah dikocok hingga mengembang. Aduk rata campuran kedua adonan.
- Tambahkan bahan 3 ke dalam campuran adonan sambil diaduk perlahan menggunakan spatula hingga tercampur rata.
- Ambil 3/4 bagian adonan, lalu campur dengan bahan 4 dan aduk rata.
- Siapkan loyang ukuran 20x20x7 sentimeter yang sudah dialasi kertas roti. Setelah itu tuang satu sendok sayur adonan kuning ke dalam loyang dan ratakan.
- Panggang adonan dengan api bawah menggunakan suhu 170 derajat Celsius selama 10 menit hingga kue berwarna kuning kecokelatan. Angkat adonan, matikan api bawah, dan nyalakan api atas.
- Tekan lapisan pertama lalu tuang kembali satu sendok sayur adonan di atasnya. Ratakan adonan dan panggang kembali menggunakan api atas suhu 170 derajat celsius selama 10 menit.
- Lakukan langkah serupa hingga adonan habis. Khusus pada lapisan ketiga dari adonan kuning, lapisi dengan adonan cokelat.
- Langkah terakhir, matikan api atas dan nyalakan kembali api bawah. Panggang lapis legit selama 10 menit ningga benar-benar matang.
- Angkat dari panggangan, lalu biarkan dingin dan sajikan.