Ide Jualan Bulan Ramadan! Ayam Geprek Mozarela Super Lumer

Ayam geprek mozarela
Sumber :
  • Pinterest

PurwasukaAyam geprek sudah kuliner yang sangat populer di Indonesia.

Cara Mencuci Karpet Masjid Menjelang Ramadan Agar Bersih, Suci dan Wangi

Variasi terbaru yang sedang naik daun adalah ayam geprek dengan tambahan keju mozarela.

Paduan renyahnya ayam geprek dengan lelehnya keju mozarela menciptakan sensasi rasa yang unik.

Resep Sayap Ayam Pedas Manis ala Korea yang Bikin Nagih, Bumbunya Meresap Rasanya Nikmat!

Para pecinta kuliner selalu mencari hidangan yang mampu memberikan pengalaman makan berbeda dan menggugah selera, salah satunya adalah ayam geprek mozarela

Ide jualan ayam geprek mozarela  di bulan Ramadan sangat menjanjikan. Modal relatif murah namun keuntungan yang didapat cukup menggiurkan.

Ide Jualan Bakwan Laris Manis di Bulan Ramadhan, Bikinnya Simpel Banget!

Dengan strategi pemasaran yang tepat, Anda bisa meraup keuntungan dari bisnis kuliner ayam geprek mozarela, apalagi saat ini menjelang bulan Ramadan.

Ayam geprek mozarela

Photo :
  • Pinterest

Proses pembuatan ayam geprek mozarela dimulai dengan memilih ayam berkualitas. Potong ayam menjadi bagian yang tidak terlalu besar.

Marinasi ayam dengan bumbu halus selama 30 menit agar bumbu meresap.

Siapkan adonan tepung. Campurkan tepung bumbu dengan garam, merica, dan bumbu tambahan lainnya.

Celupkan ayam ke dalam telur, lalu saluri dengan tepung bumbu hingga merata.

Goreng ayam dengan minyak panas hingga berwarna keemasan. Tiriskan dan sisihkan. Geprek ayam menggunakan ulekan atau tatakan hingga pipih dan renyah. Tambahkan irisan cabai sesuai selera.

Untuk sentuhan mozarela, letakkan keju di atas ayam geprek yang masih panas.

Tunggu hingga keju mozarela meleleh dengan sempurna. Hidangkan dengan sambal atau cocolan sesuai selera.

Kemas ayam geprek mozarela dalam bungkus yang menarik. Tentukan harga yang kompetitif namun menguntungkan. Pilih lokasi strategis untuk berjualan.