Rizky Billar Lelang Mobil Kesayangannya di Instagram, Uangnya Digunakan Untuk Ini
- Instagram @Rizkybillar
Purwasuka – Suami Lesti Kejora, Rizky Billar melelang mobil kesayanganya BMW 320i tahun 2014. Hal itu sebagaimana diketahui di Instagram pribdi miliknya @rizkybillar.
"Teman-teman yang saya hormati, saya ingin menginformasikan bahwa proses lelang mobil kesayangan saya BMW 320i tahun 2014 fix saya perpanjang dalam 1 X 24 jam ke depan," tulis Rizky Billar." dikutip pada 9 Desember 2023.
Usut punya usut, nantinya uang hasil lelang tersebut akan disumbangkan oleh Rizky Billar ke warga Palestina.
"Sekedar informasi, hasil dari lelang ini 100% Insya Allah akan saya sumbangkan untuk Palestina," ujar Rizky Billar.
"Terima kasih dan silakan ikut berpartisipasi dari sekarang teman-teman," imbuhnya.
Suami Lesti Kejora ini membuka lelang dengan angka Rp 500 juta yang dia sampaikan di kolom caption unggahannya.
"Bismillah dengan ini saya open lelang di angka 500 juta! Silahkan bagi teman2 yang ingin ngebid," tandasnya.