Nick Kuipers Waspadai Striker Arema FC: Dia Top Skorer Liga

Pemain Persib, Nick Kuipers
Sumber :
  • Persib

Purwasuka – Bek Persib, Nick Kuipers mengatakan, pertandingan melawan Arema FC pada pekan ke-19 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu, 8 November 2023.

Usai Taklukan PSIS Semarang, PSM Fokus Recovery

Laga ini diprediksikan akan berlangsung sulit seperti pertemuan putaran pertama di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali.

Pada pertemuan pertama yang berlangsung ketat, Persib berhasil memaksakan hasil imbang 3-3 kepada tuan rumah Arema FC.

Umuh Muchtar Ungkap Penyebab David Da Silva Tak Main Saat Persib vs Bhayangkara FC: Ada Masalah DP

“Saya rasa besok akan sulit seperti sebelumnya ketika memainkan laga tandang melawan Arema di Bali. Mereka tidak berada di papan atas, tapi tetap akan menjadi lawan yang serius. Mereka memiliki pemain yang bagus dan terutama strikernya, dia merupakan top skorer di liga. Jadi, ini pertandingan yang serius,” kata Kuipers dalam konferensi pers menjelng pertandingan di Stadion GBLA, Selasa, 7 November 2023.

Bek asal Belanda ini menyatakan akan berjuang maksimal untuk guna meraih poin sempurna. Dia tidak mau timnya dipermalukan di depan ribuan Bobotoh yang akan memadati stadion.

Hasil Arema FC vs Persebaya: Bajul Ijo Menang 1-0

“Tetapi, kami juga memainkan permainan yang bagus. Kami bermain dengan konsisten dan kami harus melanjutkan itu. Besok juga tiket terjual habis dan itu menjadi motivasi untuk kami menunjukan kepada suporter apa yang kami bisa,” ucapnya.