Bakal Hadapi Filipina, Timnas Indonesia Langsung Geber Latihan Setibanya di Solo

Timnas Indonesia
Sumber :

Purwasuka – Menjelang laga terakhir fase grup Piala AFF 2024 melawan Filipina, Timnas Indonesia sudah tiba di Solo, Jawa Tengah untuk melakukan persiapan. Setibanya di Solo, Skuat Garuda langsung menggeber latihan.

Menyesal Hanya Menang Tipis atas Indonesia, Vietnam Bidik Kemenangan dari Filipina

Indonesia akan menjamu Filipina di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu, 21 Desember 2024. Laga ini sangat krusial bagi kedua tim dan akan menjadi penentu bagi Tim Merah-Putih untuk lolos ke babak semifinal.

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji mengkonfirmasi bahwa seluruh pemain Timnas Indonesia sudah tiba di Solo pada Rabu, 18 Desember 2024 pagi. Setelah istirahat beberapa jam, di sore harinya mereka akan langsung menggelar latihan.

Jelang Lawan Filipina, Vietnam Ngaku Tak Mampu Cetak Banyak Gol ke Gawang Indonesia

"Seluruh pemain sudah berada di Solo. Nanti sore sekitar jam 16.00 akan latihan. Begitu juga selama dua hari ke depan sebelum pertandingan di hari Sabtu," kata Sumardji kepada awak media pada Rabu, 18 Desember 2024.

Sementara untuk kondisi para pemain Tim Merah-Putih, Sumardji mengatakan ada dalam keadaan bugar. Hanya saja, Rivaldo Pakpahan mengalami cedera.

Bakal Hadapi Filipina, Timnas Indonesia Temukan Skema Terbaik

"Semua pemain dalam kondisi prima. Hanya Rivaldo yang cedera. Dia harus berjalan pakai tongkat karena ankle-nya yang kena," ucap Sumardji.

Rivaldo mengalami cedera pergelangan kaki saat laga melawan Vietnam pada Minggu, 15 Desember 2024 kemarin.

Halaman Selanjutnya
img_title