Pelatih Vietnam Sindir Shin Tae-yong soal Jadwal Padat Piala AFF Sampai Singgung Kekuatan Menta
Purwasuka – Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik memberi respon menohok terhadap pernyataan kritis Shin Tae-yong tentang jadwal padat Piala AFF. Kim Sangk-sik menyindir pelatih Timnas Indonesia itu hingga membawa-bawa kekuatan mental.
Sebelumnya, Shin Tae-yong sempat mengkritik jadwal Piala AFF. Menurutnya, jadwal tersebut terlalu padat sehingga berpotensi mengancam kondisi fisik pemain dan berdampak pada kualitas permainannya.
Tak hanya itu, Pelatih asal Korea Selatan itu bahkan menyebut padatnya jadwal Piala AFF sama saja dengan membunuh para pemain. Pernyataan ini memang diakui kritis dan pedas
"Tidak bisa terjadi jeda antara pertandingan hanya tiga hari. Ini sama saja membunuh pemain," kata pelatih berusia 54 tahun ini.
Kontras berbeda dengan Kim Sang-sik yang memilih untuk fokus agar timnya bisa menyesuaikan diri dengan keadaan. Kim mengatakan kalau jadwal tidak bisa berubah maka tim bisa berusaha beradaptasi.
"Semua tim punya jadwal yang padat. Saya bersimpati dengan pelatih Shin Tae-yong. Kalau tidak bisa berubah, kita harus beradaptasi," ujar Kim Sang-sik.