Jangan Asal, Begini Cara Membersihkan Peralatan Make Up dengan Baik dan Benar
Purwasuka – Peralatan make up harus dibersihkan agar terhindar dari bakteri dan kuman.
Peralatan make up yang bersih, bisa menjadikan bahan-bahan make up juga bersih.
Oleh karena itu, cara membersihkan make up dengan baik dan benar harus selalu menjadi prioritas untuk diketahui.
Peralatan Make Up (foto ilustasi).
Nah, berikut VIVA Purwasuka rangkum cara membersihkan peralatan make up dengan baik dan benar:
1. Gunakan Air Hangat
Cara pertama untuk membersihkan alat make up adalah dengan air hangat yang mengalir.
Hal itu dilakukan agar sisa-sisa make up kering yang menempel bisa langsung rontok.
2. Bersihkan dengan Sabun Khusus
Setelah make up kering rontok, campurkan air hangat dan sabun khusus permbersih peralatan make up.
Lalu rendam peralatan make up pada larutan tersebut. Terus rendam hingga bersih.
3. Ganti Air Rendaman Secara Teratur
Ingat, selalu ganti air rendaman secara berkala dan teratur.
Hal itu dilakukan agar kotoram pada peralatan make up benar-benar sudah luntur.
4. Bilas menggunakan air yang mengalir
Jika sudah direndam hingga bersih, bilas peralatan make up menggunakan air yang mengalir.
Kemudian, pastikan alat make up sudah bersih secara merata. Lalu keringkan.*