Pesantren Usman Ali Salman Jadi Sorotan, Usai Tertawa Paling Keras di Kasus Gus Miftah

Usman Ali Salman sosok yang paling keras tertawa di kasus Gus MIftah
Sumber :

Purwasuka – Sosok pria berjas hitam menjadi sorotan netizen karena tertawa terbahak-bahak saat Gus Miftah melontarkan candaan kontroversial kepada seorang penjual es teh bernama Sunhaji. 

Kejadian ini terjadi dalam sebuah acara pengajian yang digelar di lapangan drh Soepardi, Kecamatan Mungkid, Magelang, pada Rabu, 20 November 2024.  

Dalam video yang beredar di media sosial, Gus Miftah tampak mengeluarkan kata-kata yang dianggap kasar kepada Sunhaji yang sedang berjualan. 

Namun, yang menarik perhatian adalah salah satu tokoh agama bernama Usman Ali Salman, yang duduk di sebelah kanan Gus Miftah. 

Usman terlihat tertawa paling keras hingga suaranya terdengar lewat pengeras suara. Reaksi ini sontak memancing emosi warganet, yang mengecam aksinya di media sosial.  

Usman Ali Salman sendiri adalah pengasuh Pondok Pesantren API Al-Huda yang berada di Dusun Nepak, Mertoyudan, Magelang. 

Pria kelahiran 5 Juli 1975 ini sudah lama dikenal sebagai tokoh Nahdlatul Ulama di daerah tersebut.