Buka Puasa Sambil Manjain Lidah dengan Tempe Chili Padi, Gurihnya Bikin Makan Lagi!

Tempe Chili Padi
Sumber :
  • YouTube @Devina Hermawan

Purwasuka – Masakan tempe selalu melengkapi dan menyempurnakan lauk saat makan nasi. Termasuk Tempe Chili Padi yang gurih menyegarkan.

Tambahan air asam Jawa membuat tempe chili padi terasa segar, apalagi rasa pedas menyengat karena cabe rawit yang dicampurkan.

Tempe Chili Padi ini rasanya gurih, renyah dan pastinya memberikan sensasi pedas sehingga mampu memanjakan lidah saat disantap waktu buka puasa.

Tempe Chili Padi

Photo :
  • YouTube @Devina Hermawan

Buat kamu yang penasaran kelezatan tempe chili padi, kamu bisa coba membuatnya dengan resep yang dibagikan Chef terkenal yakni Devina Hermawan di bawah ini:

Bahan-bahan

Bahan marinasi tempe:

- 330 gr tempe

- 1 sdm bumbu marinasi tempe instan

- 4 sdm maizena

- 3 sdm air

Bahan lainnya:

- 5 siung bawang putih

- 6 siung bawang merah

- 50 gr cabai rawit merah

- 50 gr cabai rawit hijau

- 4 lembar daun jeruk

- 2 sdt kaldu jamur

- 2 sdt gula pasir

- 1/8 sdt merica

- 100 ml air

- 1 sdm air asam jawa

Pelengkap:

- nasi putih

Cara Membuat Tempe Chili Padi yang Gurih untuk Menu Buka Puasa

1. Potong memanjang tempe dan iris miring

2. Di dalam mangkuk, masukkan bumbu marinasi tempe instan, maizena dan air, aduk rata kemudian masukkan tempe, aduk rata

3. Panaskan minyak, goreng tempe hingga kecokelatan, tiriskan

4. Di dalam food chopper, masukkan bawang putih, bawang merah, cabai rawit merah, cabai rawit hijau dan daun jeruk, haluskan

5. Tumis bumbu dasar di api sedang hingga wangi kemudian masukkan air, kaldu jamur, gula pasir, merica, air asam jawa dan tempe, tumis sesaat

6. Tempe chili padi siap disajikan

Purwasuka – Masakan tempe selalu melengkapi dan menyempurnakan lauk saat makan nasi. Termasuk Tempe Chili Padi yang gurih menyegarkan.

Tambahan air asam Jawa membuat tempe chili padi terasa segar, apalagi rasa pedas menyengat karena cabe rawit yang dicampurkan.

Tempe Chili Padi ini rasanya gurih, renyah dan pastinya memberikan sensasi pedas sehingga mampu memanjakan lidah saat disantap waktu buka puasa.

Tempe Chili Padi

Photo :
  • YouTube @Devina Hermawan

Buat kamu yang penasaran kelezatan tempe chili padi, kamu bisa coba membuatnya dengan resep yang dibagikan Chef terkenal yakni Devina Hermawan di bawah ini:

Bahan-bahan

Bahan marinasi tempe:

- 330 gr tempe

- 1 sdm bumbu marinasi tempe instan

- 4 sdm maizena

- 3 sdm air

Bahan lainnya:

- 5 siung bawang putih

- 6 siung bawang merah

- 50 gr cabai rawit merah

- 50 gr cabai rawit hijau

- 4 lembar daun jeruk

- 2 sdt kaldu jamur

- 2 sdt gula pasir

- 1/8 sdt merica

- 100 ml air

- 1 sdm air asam jawa

Pelengkap:

- nasi putih

Cara Membuat Tempe Chili Padi yang Gurih untuk Menu Buka Puasa

1. Potong memanjang tempe dan iris miring

2. Di dalam mangkuk, masukkan bumbu marinasi tempe instan, maizena dan air, aduk rata kemudian masukkan tempe, aduk rata

3. Panaskan minyak, goreng tempe hingga kecokelatan, tiriskan

4. Di dalam food chopper, masukkan bawang putih, bawang merah, cabai rawit merah, cabai rawit hijau dan daun jeruk, haluskan

5. Tumis bumbu dasar di api sedang hingga wangi kemudian masukkan air, kaldu jamur, gula pasir, merica, air asam jawa dan tempe, tumis sesaat

6. Tempe chili padi siap disajikan