Bomboloni Greentea Cookies, Ide Kue Kering untuk Lebaran yang Bikin Tamu Betah

Bomboloni Greentea Cookies
Sumber :
  • YouTube @Figo Alfares

Purwasuka – Keceriaan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran kurang lengkap rasanya jika tanpa suguhan istimewa. Bomboloni greentea cookies bisa jadi pilihan tepat sebagai suguhan di hari spesial itu.

Rasanya yang enak dengan tampilan menarik, bomboloni greentea cookies sangat cocok disuguhkan pada kerabat atau tamu yang bersilaturahmi di hari raya.

Bomboloni greentea cookies ini memadukan roti bomboloni dengan cokelat sehingga melahirkan rasa gurih dan manis dengan tekstur lembut di dalam serta renyah di luar.

Menariknya, cara membuat bomboloni greentea cookies ini ternyata tidak ribet.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kue kering ini pun juga mudah.

Bomboloni Greentea Cookies

Photo :
  • YouTube @Figo Alfares

Dikutip dari akun YouTube @Figo Alfares, berikut resep dan cara membuat bomboloni greentea cookies yang cocok jadi suguhan di hari lebaran:

Bahan-bahan

- 200 gr margarin

- 35 gr gula halus

- 2 kuning telur

- 27 gr susu bubuk

- 25 gr maizena

- 275 gr terigu pro rendah (kunci biru)

Bahan tambahan :

- Cokelat batang Greentea 

- Kacang tanah cincang sangrai

Cara Membuat Bomboloni Greentea Cookies untuk Hidangan di Hari Lebaran

1. Pertama, siapkan wadah dan masukkan margarin atau butter. Tambahkan gula halus dan aduk hingga rata dengan spatula. Masukkan kuning telur dan aduk kembali hingga creamy.

2. Selanjutnya, campurkan susu bubuk, tepung maizena, dan tepung terigu protein rendah ke dalam adonan. Aduk hingga tercampur rata dan terasa lembut.

3. Bagi adonan menggunakan sendok takar untuk ukuran yang sama.cBentuk adonan seperti nastar dan dirapihkan. Lakukan hal yang sama hingga seluruh adonan habis.

4. Panaskan oven selama 10-15 menit pada suhu 150 derajat Celcius. Panggang cookies dalam oven selama kurang lebih 35 menit hingga matang sempurna.

5. Lelehkan dulu coklat batang rasa green tea di atas air mendidih.

6. Setelah itu, celupkan bagian atas cookies ke dalam coklat leleh. Tambahkan topping kacang cacah yang sudah disangrai. Kue pun sudah jadi dan bisa dimasukan ke dalam toples.