Pastel Gulung Renyah, Ide Jualan Bulan Puasa Anti Ribet dan Cocok Jadi Takjil
- Youtube rese
Purwasuka – Bulan puasa adalah waktu yang pas buat mencoba ide jualan makanan ringan, salah satunya pastel gulung yang simpel tapi tetap enak.
Pastel gulung ini nggak butuh cetakan khusus, cukup digulung aja, tapi hasilnya tetap cantik dan crispy di luar, lembut di dalam.
Selain itu, pastel gulung ini cocok banget buat camilan berbuka puasa atau jualan takjil. Nah, kalau kamu penasaran gimana cara buatnya, yuk simak!
Bikin Isian Pastel yang Gurih
Pertama, siapkan wajan dan panaskan 2 sendok makan margarin di api sedang sampai mencair.
Setelah itu, tumis setengah buah bawang bombai cincang halus sampai layu, lalu masukkan 4 siung bawang putih cincang dan tumis sampai matang.
Begitu harum, tambahkan kentang dan wortel yang sudah dipotong kecil-kecil, lalu tuang sedikit air.