Sambal Paru Pete: Gurihnya Nendang, Pedasnya Bikin Ketagihan, Seriusan Ini Wajib Dicoba!
- Youtube Ika Mardatillah
Purwasuka – Kalau lagi bingung mau masak apa, coba deh bikin sambal paru pete ini.
Dijamin rasa sambal paru pete ini bikin ketagihan, cocok banget buat dimakan pakai nasi hangat.
Bahkan, sambal paru pete ini cocok buat ide jualan sambal kemasan juga oke banget. Yuk, langsung aja kita bahas cara bikinnya!
Dilansir dari Youtube Ika Mardatillah,berikut bahan dan cara membuat sambal paru pete.
Bahan-bahan yang Dibutuhkan
Untuk parunya, siapkan:
- 250 gram paru sapi
- 1 batang serai (geprek)
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm bumbu marinasi
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
Untuk sambalnya:
- 10 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 sdt terasi
- Cabai merah dan cabai rawit (sesuai selera)
- Pete (opsional, sesuai selera)
- 2 batang serai (geprek)
- 4 lembar daun jeruk
- Garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat Sambal Paru Pete
1. Presto Paru Supaya Empuk
Cuci bersih paru, lalu presto selama 20 menit dengan bumbu marinasi, serai, lengkuas, daun jeruk, garam, dan penyedap rasa. Setelah matang, tiriskan dan biarkan dingin. Potong paru sesuai selera.
2. Goreng Paru
Panaskan minyak, goreng paru hingga setengah kering. Jangan terlalu kering ya, supaya teksturnya tetap empuk dan nggak alot. Angkat dan tiriskan.
3. Bikin Sambal Halus
Blender bawang merah, bawang putih, jahe, dan terasi hingga halus. Untuk cabai rebus, cukup blender kasar supaya teksturnya masih terasa.
4. Tumis Sambal
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan cabai giling kasar, lalu tumis sampai bumbu benar-benar tanek (minyaknya keluar). Tambahkan serai dan daun jeruk, aduk hingga merata.
5. Masukkan Pete dan Paru
Jika pakai pete, masukkan pete ke sambal dan tumis sebentar hingga layu. Kemudian, tambahkan paru yang sudah digoreng. Aduk rata hingga sambal meresap ke parunya. Kalau ingin lebih berkuah, bisa tambahkan sedikit air.
6. Sajikan atau Simpan
Sambal paru pete siap disajikan panas-panas dengan nasi hangat. Kalau mau dijual, tunggu sambal dingin dulu, lalu masukkan ke dalam kemasan steril.
Catatan Tambahan
Sambal ini nggak cuma enak, tapi juga praktis untuk disimpan. Kalau disimpan di kulkas, bisa tahan beberapa hari, jadi cocok buat ide jualan.
Dijamin pelanggan bakal balik lagi karena rasanya yang gurih, pedas, dan mantap banget!
Selamat mencoba resep ini di rumah. Kalau udah jadi, jangan lupa makan sambil nambah nasi, ya!