Resmi! Milomir Seslija Jadi Pelatih Persis Solo
- LIB
Purwasuka – Persis Solo mengumumkan sosok pelatih kepala barunya untuk mengarungi sisa musim kompetisi BRI Liga 1 2023/24 yakni Milomir Seslija. Pelatih asal Bosnia-Herzegovina tersebut akan diikat kontrak hingga akhir musim kompetisi nanti.
Pelatih yang akrab disapa Milo itu tentu bukan sosok yang asing di arena sepak bola Indonesia.
Sebelum berhasil membawa Maziya S&RC berhasil menjadi juara di Liga Maladewa musim ini, Milo sempat tercatat sebagai pelatih Borneo FC Samarinda.
Sebelumnya Milo juga sempat melatih beberapa tim lainnya macam Arema FC, Madura United FC hingga Persiba Balikpapan.
Milo mengaku sangat merindukan kompetisi Indonesia. “Terima kasih atas sambutan hangatnya. Saya merasa sangat termotivasi dan setelah satu tahun lamanya, saya sangat merindukan Indonesia,” kata Milomir Seslija.
Menurut Milo, kompetisi di Indonesia sangat berbeda. Indonesia memiliki perbedaan di sisi suporter dan tantangan tersendiri lainnya.
“Satu hal yang saya pikirkan tentang Indonesia ialah suporternya. Mereka membuat perbedaan yang sangat besar. Lalu hal lainnya ialah Liga di Indonesia sangatlah menantang. Kita tidak bisa mengontrol pertandingan yang terjadi di sini. Kompetisi di sini sama seperti di Liga Inggris, pada 10 menit terakhir sebelum pertandingan usai, semua hal dapat terjadi," dia menambahkan.