Duh! Kasus Curanmor di Jaksel Meningkat, Polres Metro Diminta Segera Begerak

Ilustrasi Pencurian Motor
Sumber :
  • ist

Purwasuka – Polisi mengatakan kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Selatan mengalami peningkatan di beberapa pekan terakhir.

Polisi di Purwakarta Gencarkan Patroli Malam, Tujuannya Karena Ini

Dalam kegiatan analisis evaluasi (anev) yang dilaksanakan anggota di wilayah Polres Metro Jakarta Selatan, jajaran ditargetkan melakukan pengungkapan kasus curanmor.

“Memang kita ditarget oleh Bapak Kapolres untuk satu Polsek minimal harus ada satu pengungkapan,” ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bintoro kepada wartawan, Minggu (26/11/2023).

Toko Busana di Depok Disatroni Komplotan Pencuri, Begini Modusnya

Kendati demikian, Bintoro menuturkan bahwa pihaknya di Polres Metro Jakarta Selatan hingga ke Polsek jajaran terus berupaya agar tidak ada lagi aksi pencurian kendaraan bermotor.

Bintoro menyampaikan, dalm kegiatan anev diberikan semangat dan motivasi kepada seluruh anggota di Polres Metro Jakarta Selatan dan Polsek jajaran untuk melakukan pengungkapan kasus curanmor 

Viral Koboi Jalanan Todongkan Senjata Air Softgun di Jaksel, Polisi Lakukan Pemeriksaan

“Di situ kami akan menyampaikan beberapa cara bertindak, sehingga tindak pidana curanmor ini bisa benar-benar dikurangi dan diantisipasi, dan bisa dilakukan pengungkapan dan menangkap,” paparnya.

“Jadi langkah-langkah yang kami lakukan seperti yang kami sampaikan tadi, kita upaya untuk deteksi ini terhadap para pelaku sebelum-sebelumnya, yaitu residivis,” imbuhnya.

Tak hanya itu, Bintoro menambahkan pihaknya juga menargetkan pihak yang menjadi Penadah dalam kasus curanmor, di mana mereka berperan membantu membeli barang curian..

“Selanjutnya kita pun juga melakukan kegiatan operasi maupun rahasia di jalan. Bilamana kita menemukan kendaraan bermotor yang tidak dilengkapi dengan surat-surat, kita akan upayakan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” jelasnya