Cara Cepat Buat Balado Cumi untuk Makan Sahur Lezat, Cukup 5 Menit Selesai!
- YouTube @Indonesian Simple
Purwasuka – Seringkali seseorang punya waktu terbatas untuk menyiapkan menu sahur yang lezat, namun balado cumi bisa menjadi solusi karena penyajiannya super kilat dan rasanya tetap gurih dan enak.
Tak butuh banyak waktu untuk membuat balado cumi, cukup 5 menit kamu bisa menikmati sajian yang lezat itu.
Balado cumi mengkombinasikan rasa sedap dan manis dengan aroma yang menggugah selera.
Dengan bahan sederhana dan cara pembuatan yang praktis, balado cumi bisa kamu sajikan balado cumi dalam waktu singkat.
Balado Cumi
- YouTube @Indonesian Simple
Berikut cara kilat membuat balado cumi dikutip dari akun YouTube @Indonesian Simple yang dapat kamu coba untuk menu sahur keluarga:
Bahan-bahan
Bumbu dihaluskan
• 2 siung bawang putih
• 8 buah bawang merah
• 1 buah tomat
• 1 saset DESAKU bumbu balado
Bahan Utama
• 500 gram cumi-cumi
• 200 ml air
• 5 sendok makan minyak (buat numis)
• ½ sendok teh garam
• 1 sendok makan gula pasir
Cara Membuat Balado Cumi yang Gurih dan Nikmat Saat Sahur
1. Chopper bawang putih, bawang merah, Desaku Bumbu Balado dan tomat sampai
halus.
2. Tumis bumbu halus sampai harum dan tanak.
3. Masukkan air, garam dan gula. Didihkan sampai air mulai berkurang.
4. Masukkan cumi, masak sampai bumbu menjadi pekat.
5. Sajikan