Ide Jualan Cokelat Dubai Ekonomis, Modal Cuma Rp15.000-an, Bisa Untung Besar

Cokelat Dubai
Sumber :
  • Pinterest

Purwasuka – Kalau kalian suka cokelat dan lagi cari ide jualan dengan modal minim, coba deh bikin cokelat Dubai ini. 

Ramadan, 3 Resep Es Buah Ini Cocok Jadi Ide Jualan Buat Buka Puasa

Rasanya enak banget, kacangnya berasa, dan yang paling penting, modal cokelar Dubai inimurah meriah! 

Dengan modal sekitar Rp15.000 per buah, kalian bisa jual cokelat Dubai ini dengan harga lebih tinggi dan tetap untung. Yuk, simak cara buatnya! 

Ide Jualan Olahan Mangga untuk Takjil Ramadan, Bikin Buka Puasa Makin Nikmat

Dilansir dari Youtube CR Cook, berikut bahan dan cara membuat cokelat Dubai untuk ide jualan.

1. Bikin Katif Sendiri, Lebih Hemat! 

Resep Karedok Khas Sunda, Menu Munggahan Spesial Menyambut Ramadan

Katif atau kunafa ini sebenarnya bisa dibeli online, tapi harganya mahal banget. Jadi, lebih baik kita buat sendiri. 

Caranya gampang! Campurkan 150 gr tepung terigu, 100 gr tepung maizena, 2 sdt gula pasir, dan ½ sdt garam. 

Aduk rata, lalu tambahkan 320 ml air sedikit demi sedikit sambil diaduk supaya nggak menggumpal. 

Setelah itu, tambahkan 2 sdm minyak goreng, aduk rata, dan saring supaya hasilnya halus.  

Panaskan teflon, masukkan adonan ke plastik segitiga, potong ujungnya kecil, lalu semprotkan ke teflon dengan cepat dan dari jarak dekat. Masak dengan api kecil sebentar, lalu angkat. Lakukan sampai adonan habis. 

Setelah jadi, sangrai katif dengan 1 sdm margarin sampai kecokelatan dan kering. Dengan cara ini, kita bisa dapat sekitar 250 gr katif yang renyah banget!  

2. Bikin Isian Cokelat yang Gurih 

Kalau biasanya cokelat Dubai pakai kacang pistachio yang mahal, kita bisa pakai kacang tanah kupas sebagai alternatif yang lebih terjangkau. 

Goreng 250 gr kacang tanah kupas sampai matang, lalu tiriskan. Setelah agak dingin, blender atau chopper kacang sampai halus dan mengeluarkan minyak, jadinya akan seperti pasta.  

Campurkan kacang yang sudah dihaluskan dengan katif sangrai tadi dan tambahkan 250 gr glaze rasa matcha. Aduk rata, dan coba deh rasanya pasti enak banget!  

3. Cetak dan Lelehkan Cokelatnya  

Untuk cetakan, bisa beli online atau pakai aluminium foil. Agar lebih menarik, kita bisa pakai cokelat warna-warni untuk motifnya.

Caranya, lelehkan cokelat warna dalam mangkuk tahan panas di atas air panas (double boiler), diamkan 5-10 menit tanpa diaduk, lalu baru aduk sampai cair sempurna. Cipratkan ke dalam cetakan sesuai selera dan biarkan mengeras.  

Selanjutnya, lelehkan 350 gr milk chocolate dengan cara yang sama, lalu tuang ke cetakan hingga melapisi bagian dalamnya. 

Setelah itu, isi dengan campuran katif dan kacang, lalu tutup lagi dengan lapisan cokelat leleh. Ratakan dan simpan di kulkas sampai mengeras.  

4. Siap Disajikan dan Dijual

Setelah cokelatnya mengeras, keluarkan dari cetakan dan lihat hasilny cantik banget! Walaupun ini versi ekonomis, rasanya tetap premium, lho. 

Katifnya renyah, cokelatnya lumer, dan kacangnya gurih banget. Dengan modal sekitar Rp15.000-an per buah, kalian bisa jual lebih mahal dan tetap untung. Bisa dijadikan ide jualan atau camilan di rumah.