Sol Sepatu Jebol? Begini Cara Merekatkannya Sendiri dengan Trik Mudah!
- Youtube Fim2 Channel
Purwasuka – Sepatu yang sudah lama tidak digunakan sering kali mengalami kerusakan, terutama pada bagian sol yang mulai lepas atau jebol.
Kondisi ini bisa semakin parah jika sepatu digunakan untuk aktivitas berat seperti olahraga.
Daripada langsung membuang atau menggantinya dengan yang baru.
Memperbaiki sol sepatu
- Youtube Fim2 Channel
Ada cara praktis untuk memperbaiki sepatu sendiri agar kembali kuat dan nyaman dipakai.
Dengan trik yang tepat, sol sepatu bisa direkatkan kembali tanpa harus ke tukang reparasi.
Memperbaiki sol sepatu yang lepas tidak memerlukan alat yang rumit.
Prosesnya cukup sederhana dan bisa dilakukan di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapat.
Teknik ini juga bisa diterapkan pada berbagai jenis sepatu, baik yang berbahan kulit sintetis maupun kain.
Hasilnya pun bisa bertahan lama jika dilakukan dengan benar.
Berikut langkah-langkah yang bisa diikuti untuk merekatkan kembali sol sepatu agar lebih kuat dan awet.
Dikutip dari kanal Youtube Fim2 Chanel, bahan yang diperlukan:
- Sepatu yang solnya lepas
- Kain tebal (bisa dari celana bekas)
- Amplas
- Lem kuat (bisa merek Ibor, Fox, atau Kastol)
- Gunting
- Gagang palu atau benda keras lainnya
Cara memperbaiki sepatu:
- Potong kain dengan ukuran lebih besar dari alas sepatu yang akan diperbaiki.
- Bersihkan bagian sol yang akan dilem menggunakan amplas agar lem bisa menempel dengan baik.
- Oleskan lem secara merata pada sol sepatu dan pada kain yang sudah dipotong.
- Tunggu hingga lem mengering sebelum menempelkan kain ke sol sepatu.
- Tempelkan kain dengan hati-hati, pastikan posisinya pas dan tekan dengan kuat agar menempel sempurna.
- Gunakan gagang palu untuk menekan kain ke permukaan sepatu agar lebih erat.
- Oleskan kembali lem di bagian sol yang akan dipasang kembali ke sepatu.
- Diamkan selama 2-3 jam agar lem benar-benar mengering dan daya rekatnya maksimal.
- Setelah kering, pasang kembali sol sepatu dengan menekannya dari belakang ke depan secara perlahan.
- Pastikan sol sudah terpasang dengan benar, lalu tekan-tekan dengan gagang palu agar semakin kuat.
Setelah proses ini selesai, sepatu bisa langsung diuji coba untuk memastikan daya rekatnya.
Sepatu yang direkatkan dengan cara ini umumnya lebih kuat dan bisa bertahan lama untuk pemakaian sehari-hari.
Namun, jika setelah beberapa waktu lem mulai lepas, menjahit bagian sol bisa menjadi solusi tambahan agar lebih awet.
Memperbaiki sepatu sendiri bukan hanya menghemat biaya, tetapi juga bisa memperpanjang umur sepatu kesayangan.
Dengan perawatan yang tepat, sepatu lama bisa kembali nyaman digunakan tanpa perlu membeli yang baru.
Jadi, sebelum memutuskan membuang sepatu yang rusak, coba perbaiki sendiri di rumah dengan cara ini!