Hanya Rendam, Kain Lap Jadi Super Bersih! Trik Gampang Anti Ribet
- Youtube Nurussiyamah
Purwasuka – Kain lap dapur adalah alat yang sering digunakan untuk membersihkan meja, peralatan masak, hingga tumpahan cairan di dapur.
Sayangnya, kain lap sering kali menjadi sarang kotoran dan bakteri jika tidak dibersihkan dengan benar.
Kotoran minyak, noda makanan, dan bau apek bisa menempel pada serat kain, membuatnya terlihat kusam dan tidak higienis.
Membersihkan Kain Lap Dapur
- Youtube Nurussiyamah
Namun, ada cara praktis untuk membersihkan kain lap tanpa perlu disikat, cukup dengan metode perendaman sederhana yang bisa dilakukan di rumah.
Dikutip dari chanel Youtube Nurussiyamah, berikut bahan yang dibutuhkan:
- Deterjen secukupnya (Rinso atau boleh merek apa saja)
- Air panas atau hangat
- Wadah untuk merendam kain lap
Cara membersihkannya:
- Siapkan wadah untuk merendam kain lap yang kotor.
- Tambahkan deterjen secukupnya ke dalam wadah.
- Masukkan beberapa tetes sabun cuci piring agar noda minyak lebih mudah terangkat.
- Tuangkan air panas hingga kain lap terendam sepenuhnya.
- Aduk-aduk kain lap agar campuran deterjen dan sabun merata.
- Diamkan selama beberapa jam hingga kotoran luruh.
- Setelah perendaman, peras kain lap dan bilas dengan air bersih.
- Jika masih ada noda, kucek sebentar agar hasil lebih maksimal.
- Bilas kembali hingga air bilasan jernih dan tidak berbusa.
- Jemur kain lap di tempat yang terkena sinar matahari agar cepat kering dan bebas bau apek.
Metode ini sangat praktis karena tidak memerlukan tenaga ekstra untuk menyikat.
Selain itu, hasilnya juga membuat kain lap tampak lebih putih, bersih, dan harum meskipun tanpa pewangi tambahan.
Namun, cara ini sebaiknya tidak dilakukan setiap hari, karena penggunaan air panas berulang kali bisa merusak serat kain.
Cukup gunakan metode ini saat kain lap sangat kotor atau saat ingin hasil yang lebih maksimal tanpa ribet.
Dengan perawatan yang tepat, kain lap dapur bisa tetap bersih dan higienis, sehingga dapur pun terasa lebih nyaman dan sehat.
Selamat mencoba!