Hasil Luton Town vs Man City: Menang 6-2, The Citizen Lolos Semifinal FA Cup
- Man city
Unggul di babak pertama, Man City justru langsung menggempur di babak kedua. Mereka tidak mau mengendurkan tekanan.
Meski begitu, justru Luton yang terlebih dahulu mencetak gol. Menit ke-52, Clark menerima bola lambung dari Barkley, dilanjutkan dengan tembakan voli. Gol! Luton 2-3 Man City.
Upaya comeback Luton langsung dibungkam Haaland yang mencetak dua gol cepat di menit ke-55 dan ke-58. 60 menit pertandingan berjalan, Haaland sudah mencetak 5 gol. Quintrick.
Man CIty menambah satu gol lagi di menit ke-72 melalui aksi Kovacic. Menerima operan dari Stones, Kovacic tidak terkawal di depan kotak penalti dan menembak ke kiri atas gawang Krul. Gol! Luton 2-6 Man City.
Tidak ada gol tambahan di sisa laga. Skor 6-2 untuk kemenangan Man City. Skuad Josep Guardiola ke semifinal.