Pengen Bisnis Tapi Gak Punya Dana? Simak 5 Ide Bisnis Keren Tanpa Modal di Era Digital

Ilustrasi Wanita Merancang Ide Bisnis Tanpa Modal
Sumber :
  • Freepik.com

Purwasuka –Banyak orang memilih bisnis untuk menjadi penghasil hidupnya. Tetapi tidak sedikit orang memiliki kendala modal untuk menjalankan bisnisnya.

Namun di era digital saat ini, banyak sekali bisnis yang bisa kamu jalankan tanpa modal yang banyak dan mungkin tanpa modal.

Di sini ada beberapa pilihan ide bisnis tanpa modal yang bisa kamu lakukan, berikut pilihannya :

1. Menjadi Reseller atau dropshipper

Kamu tidak perlu mengeluarkan modal untuk melakukan bisnis ini, karena kamu dapat menjual produk atau barang di berbagai media sosial yang kamu miliki. Di sini kamu akan mengiklankan produk atau barang milik orang lain.

Kamu hanya bertugas untuk mempromosikannya secara rutin sampai kamu mendapatkan pelanggan yang membeli produk atau barang yang kamu iklankan.

2. Menjadi Copywriter

Copywriter adalah orang yang membuat sebuah tulisan dengan tujuan untuk membangun minat calon pembeli pada sebuah produk atau bisnis.

Pekerjaan ini bisa kamu lakukan secara online baik di rumah atau dimanapun.

Untuk menjalankan bisnis seperti ini kamu hanya bermodalkan kemampuan menulis dengan baik dan tulisan yang bersifat ajakan kepada calon pembeli.

3. Penulis Artikel

Untuk menjadi seorang penulis artikel kamu hanya memerlukan kemampuan dalam cara penulisan.

Saat ini banyak sekali yang memerlukan orang yang pandai menulis artikel untuk mengisi Web nya dan bayaran yang kamu terima juga sangat beragam.

4. Graphic designer

Ini adalah sebuah pekerjaan yang bisa dilakukan dengan keahlian desain, seperti membuat tampilan web atau online shop.

Selain itu, orang Graphic Designer harus bertanggung jawab atas tampilan pada media promosi suatu produk. 

Kamu juga bisa membuka jasa pembuatan CV, logo, dan bahkan Desain untuk membuat spanduk dan media cetak lainnya.

5. Influencer

Sacara sederhana seorang influencer adalah seseorang yang bisa memberikan pengaruh kepada orang terhadap suatu hal atau produk.

Pekerjaan seperti ini hanya membutuhkan rasa kepercayaan diri yang sangat tinggi, contohnya YouTuber, Bloger, dan Selebgram.

Nanti nya kamu bisa menjadi seseorang yang di percaya untuk mereview sebuah produk dan bisa mempengaruhi seseorang untuk membeli brand atau produk yang kami review.

Masih banyak lagi contoh Ide bisnis tanpa modal, diantara kelima hal tersebut mungkin bisa kamu pilih.