Pasir Langlang Panyawangan, Lokasi Yang Cocok Untuk ‘Healing’ di Purwakarta

Pasir Langlang Panyawangan, destinasi wisata di Kabupaten Purwakarta
Sumber :
  • jadesta.kemenparekraf.go.id

Purwasuka – Rutinitas sehari-hari yang sibuk dan penuh tekanan seringkali membuat kita merasa kelelahan dan stress. Oleh karena itu, sangat penting sesekali menyediakan waktu untuk merasakan ketenangan dan keindahan alam sebagai bentuk pelarian dari kehidupan perkotaan yang padat.

Salah satu yang destinasi yang cocok untuk mengatasi kelelahan dan mencari ketenangan adalah destinasi wisata Pasir Langlang Panyawangan.

Dikutip dari laman Jabarnews.com, secara administratif destinasi wisata Pasir Langlang Panyawangan ini terletak di Desa Pusakamulya, Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta Jawa Barat.

Salah satu objek wisata di Purwakarta ini terkenal dengan pesonanya yang memikat, menawarkan pengunjung pemandangan alam yang memanjakan mata dan jiwa.

Berada di bawah kaki Gunung Burangrang, Pasir Langlang Panyawangan menjadi tempat yang sempurna untuk melarikan diri dari hiruk pikuk kehidupan perkotaan yang penuh dengan kesibukan.

Memasuki area objek wisata Pasir Langlang Panyawangan, pengunjung akan segera terpesona oleh pemandangan yang memukau. Dikelilingi oleh perbukitan hijau yang menghembuskan udara segar khas daerah pegunungan, akan segera membantu menghilangkan stress dan kelelahan setiap pengunjung di salah satu objek wisata Purwakarta ini.

Yang menjadi salah satu daya tarik destinasi wisata Pasir Langlang Panyawangan adalah Area Camping Ground, di sini pengunjung dapat merasakan sensasi berkemah di tengah hutan pinus yang mempesona.

Berkemah di tengah hutan pinus dengan panorama alam yang eksotis ini adalah pengalaman yang tak ternilai, yang sulit ditemukan di daerah perkotaan. Untuk kemah dan bermalam di Pasir Langlang Panyawangan, pengunjung tidak perlu membawa peralatan sendiri, karena pengelola tempat ini menyediakan peralatan kemah seperti tenda, matras, sleeping bag, dan peralatan masak.

Selain kemah, pengunjung yang menjelajahi area hutan pinus di Pasir Langlang Panyawangan akan menemukan sebuah goa peninggalan Jepang, yang biasa disebut Goa Jepang oleh masyarakat setempat.

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati keindahan air terjun Curug Pamoyanan dan Curug Manahrasa di salah satu destinasi wisata alam Purwakarta ini.

Pasir Langlang Panyawangan adalah tempat yang sempurna untuk ‘melarikan diri’ dari hiruk pikuk kehidupan dan menemukan ketenangan, tempat di mana pengunjung dapat merasakan harmoni antara alam dan ketenangan batin.

Jika Anda mencari tempat untuk ‘healing’ setelah penat dengan rutinitas harian yang padat dan melelahkan, Pasir Langlang Panyawangan adalah pilihan yang tepat.

Kunjungi Purwakarta dan nikmati pesona alam Pasir Langlang Panyawangan, serta izinkanlah diri Anda melepaskan stress, kepenatan dan kelelahan yang mungkin Anda alami akibat rutinitas sehari-hari yang padat.