Cagub Terpilih Dedi Mulyadi Bakal Tanam Pohon Petai Hingga Jengkol sebagai Solusi Kerusakan Lingkungan
Rabu, 11 Desember 2024 - 09:29 WIB
Sumber :
- Istimewa
Ia berencana menghijaukan kembali kawasan hutan yang rusak sambil melibatkan masyarakat sekitar untuk ikut bekerja.
"Hutan akan ditanami pohon produksi seperti petai dan jengkol, juga pohon non-produksi seperti beringin dan jamuju. Selain itu, kita tanam padi gogo agar masyarakat tetap memiliki mata pencaharian," jelasnya.
Menurut Dedi, langkah ini tidak hanya akan memperbaiki lingkungan, tetapi juga memberikan solusi ekonomi bagi masyarakat yang sebelumnya bergantung pada aktivitas seperti penambangan.
"Saya akan carikan pekerjaan untuk mereka yang sebelumnya menambang. Dengan cara ini, kita bisa menjaga alam sambil tetap memperhatikan kebutuhan ekonomi warga," tutupnya.