Sahur Makin Semangat dengan Tumis Terong Pedas Gurih dan Sedikit Manis Ini
Purwasuka – Kalau lagi sahur, pasti pengennya yang praktis tapi tetap bikin selera makan naik, kan? Nah, tumis terong pedas ini bisa jadi solusi.
Buat kamu yang lagi cari menu simpel tapi rasanya dijamin nendang, tumis terong pedas ini bisa banget dicoba.
Rasanya pedas, gurih, dan ada rasa manisnya dikit, tumis terong pedas ini pas banget buat nemenin nasi hangat pas sahur.
Yuk, langsung aja simak resep dan cara bikin tumis terong pedas untuk sahur semakin semangat.
Bahan-Bahan yang Perlu Disiapkan:
- 2 buah terong hijau besar (pilih yang masih muda biar lebih enak dan manis)
- 10 batang kacang panjang
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah besar
- 1 genggam cabai rawit (sesuai selera pedasnya)
- 1 butir telur ayam
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm saus tomat
- Penyedap rasa ayam, garam, dan gula pasir secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Setengah gelas air
Cara Membuat Tumis Terong Pedas:
1. Siapkan Terong dan Kacang Panjang
- Cuci bersih terong, belah jadi dua bagian memanjang, lalu potong serong. Rendam di air yang sudah dicampur garam supaya gak hitam.
- Potong kacang panjang serong memanjang juga, kira-kira ukuran sejengkal jari. Sisihkan.
2. Iris Bumbu-Bumbu
- Iris tipis bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, dan cabai rawit.
3. Tumis Bumbu
- Panaskan minyak di wajan, pakai api sedang aja.
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum dan layu.
- Masukkan cabai rawit, aduk-aduk sampai agak layu.
- Tambahkan cabai merah besar, tumis lagi sampai semua bumbu harum.
4. Masukkan Telur
- Geser bumbu ke pinggir wajan, pecahkan telur di tengah wajan.
- Orak-arik telur sampai matang, baru campurkan dengan bumbu yang tadi ditumis.
5. Tambahkan Air dan Bumbu Penyedap
- Tuang setengah gelas air, aduk-aduk sampai rata.
- Masukkan saus tiram dan saus tomat, aduk lagi.
- Tambahkan penyedap rasa, garam, dan gula secukupnya sesuai selera.
6. Masak Terong dan Kacang Panjang
- Masukkan terong yang sudah direndam tadi, aduk rata.
- Masak pakai api sedikit lebih besar sampai terongnya agak lembut.
- Setelah itu, masukkan kacang panjang, aduk-aduk terus sampai sayurannya matang.
7. Sajikan
- Kalau terong dan kacang panjang udah matang dan bumbunya meresap, matikan api.
- Angkat dan pindahkan ke piring saji.
Tumis Terong Pedas Siap Dinikmati!
Nah, gampang banget kan cara bikinnya? Tumis terong pedas ini cocok banget buat sahur karena rasanya yang pedas, gurih, dan ada sedikit manisnya bikin mata langsung melek! Dijamin makin semangat deh buat puasa seharian.