Resep Karedok Khas Sunda, Menu Munggahan Spesial Menyambut Ramadan
Purwasuka – Siapa nih yang gak suka sama makanan segar dan gurih, yaitu karedok khas Sunda.
Karedok khas Sunda ini pas banget buat menu munggahan menyambut Ramadan nanti.
Biasanya, karedok ini selalu jadi favorit saat buka puasa karena paduan sayuran mentah yang super segar ditambah bumbu kacang yang lezat. Yuk, langsung aja simak resepnya!
Bahan-bahan
Untuk Sayuran:
- Kol (iris tipis)
Karedok
- Timun (potong-potong sesuai selera)
- Kacang panjang (gunakan 4 buah, potong-potong)
- Toge
Untuk Bumbu Kacang:
- 100 gram kacang tanah
- 50 gram gula merah (bisa disesuaikan, ada yang manis ada yang kurang manis)
- Sedikit gula aren (opsional, sesuai selera)
- Sejumput kencur
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabe rawit merah (bisa ditambah kalau suka pedas)
- 1/2 sendok teh garam
Selain itu, siapin juga perasan jeruk dan sambal biar bumbunya makin segar.
Cara Membuat Karedok Khas Sunda
1. Persiapan Sayuran
Pertama-tama, potong-potong sayuran. Untuk timun, potong sesuai selera, lalu iris kol dengan tipis-tipis.
Potong juga kacang panjang dan siapin toge. Pastikan sayuran dalam keadaan segar dan siap diaduk.
2. Goreng Kacang Tanah
Cuci bersih kacang tanah lalu goreng dengan api kecil sampai warnanya berubah jadi coklat dan aromanya keluar. Pastikan kacangnya matang dan sudah crispy, lalu angkat dan tiriskan.
3. Haluskan Bumbu
Ambil kencur, bawang putih, dan cabe rawit, kemudian haluskan bersama garam. Masukkan gula merah, lalu haluskan lagi hingga tercampur rata.
Selanjutnya, masukkan kacang tanah goreng sedikit demi sedikit sambil diulek, pastikan kacangnya hancur sempurna dan tidak terlalu encer.
Kalau perlu, tambahkan air sedikit-sedikit sampai teksturnya pas. Terakhir, tambahkan perasan jeruk dan sambal biar bumbu kacangnya makin segar dan menggoda.
4. Campur Sayuran dengan Bumbu
Setelah bumbu kacang halus, masukkan semua sayuran—timun, kol, kacang panjang, dan toge. Aduk hingga semua sayuran terbalut rata dengan bumbu kacang.
5. Penyajian
Sajikan karedok dengan taburan bawang goreng dan kerupuk sebagai pelengkap. Karedok ini siap disantap sebagai menu sehat dan segar di saat berbuka puasa.
Tips Tambahan
- Bumbu karedok ini juga bisa dipakai untuk membuat lotek, hanya saja sayuran yang dipakai untuk lotek biasanya dimasak (dikukus atau direbus), seperti kangkung, labu siam, dan kol.
- Sesuaikan jumlah cabe dan gula sesuai selera masing-masing, karena tingkat kepedasan dan kemanisan bisa berbeda-beda di setiap daerah.
- Pastikan semua bahan sayuran dalam keadaan segar agar rasa karedok makin mantul.
Nah, itu dia resep karedok khas Sunda. Rasanya enak, segar, dan gurih, pas buat jadi menu munggahan spesial menyambut Ramadan.