Resep Brownies Mini Panggang Isi Keju dan Coklat, Mudah dan Enak!

Brownies mini panggang
Sumber :
  • Youtube Resep Hernis

Campurkan tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan baking soda. Aduk hingga merata. 

Selanjutnya, Jika cokelat bubuk menggumpal, lebih baik diayak dulu agar adonan tidak bergerindil. Sisihkan bahan kering ini.

2. Siapkan Bahan Cair

Campurkan kental manis coklat, kopi instan, dan air panas. Aduk rata hingga semua bahan tercampur dengan baik. Kopi instan ini akan membantu menghilangkan bau amis telur pada adonan nanti. Sisihkan bahan cair ini.

3. Siapkan Bahan Utama

Kocok gula pasir, telur, dan sejumput garam selama kurang lebih 1 menit hingga sedikit mengembang. Setelah itu, tambahkan bahan cair sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga merata.

4. Campurkan Bahan Kering

Masukkan bahan kering sedikit demi sedikit ke dalam adonan basah. Aduk rata hingga tidak ada yang menggumpal. Setelah itu, tambahkan minyak goreng, aduk lagi hingga tercampur sempurna.