Roti Gembul Isi Kustard: Modal Minim, Untung Maksimal!
- Youtube Paprika Merah
Purwasuka – Siapa sangka, modal terigu Rp2.000-an bisa jadi roti gembul yang empuk dan super enak! Roti ini enggak perlu diulen, dimixer, atau dioven.
Roti gembul cocok banget buat ide jualan di warung tetangga, kantin sekolah, atau frozen food. Yuk, langsung cek cara bikinnya, dijamin gampang!
Dilansir dari Youtube Paprika Merah, berikut bahan dan cara membuat roti gembul.
1. Siapkan Adonan Dasar
Pertama, campurkan 2 sendok makan gula pasir, 1 sendok teh ragi instan, dan 130 ml air hangat di gelas. Ingat, airnya hangat cenderung dingin supaya raginya aktif. Tutup dan diamkan selama 10 menit.
Kemudian, siapkan wadah besar, masukkan 250 gram tepung terigu protein tinggi (setara 25 sendok makan), larutan ragi tadi, dan 1 kuning telur.
Aduk pakai spatula hingga bahan basah tercampur. Setelah itu, uleni pakai tangan (yang sudah bersih, ya).
Tambahkan 1/2 sendok teh garam dan 30 gram margarin. Uleni sampai adonan kalis. Kalau lengket, lumuri tangan dengan sedikit minyak goreng.
Setelah kalis, tutup adonan dengan kain bersih dan diamkan 45 menit sampai 1 jam, atau hingga mengembang dua kali lipat.
2. Buat Isian Kustard
Siapkan panci, masukkan 75 gram gula pasir, 2 sendok makan tepung terigu, 1 sendok makan maizena, dan aduk rata.
Tambahkan 1 kuning telur, 1/2 sendok teh vanili cair, dan susu full cream 225 ml (ditambah 50 ml air). Masukkan susu sedikit demi sedikit sambil diaduk agar tidak menggumpal.
Nyalakan kompor, masak dengan api sedang sambil diaduk terus sampai adonan mengental. Tambahkan 30 gram margarin, aduk hingga licin. Pindahkan ke wadah lain, tutup dengan plastik agar permukaannya tidak kering, lalu biarkan dingin.
3. Bentuk dan Goreng Roti
Setelah adonan dasar mengembang, kempiskan, lalu bagi menjadi 17 bagian (sekitar 25 gram per bagian). Bulatkan dan rapikan setiap potongan adonan.
Ambil satu adonan, pipihkan bentuk oval, lalu lipat dua menyerupai huruf D. Letakkan di loyang yang sudah ditaburi tepung terigu. Tutup adonan dengan kain dan diamkan lagi selama 15 menit.
Sebelum digoreng, celupkan adonan ke putih telur, lalu baluri dengan tepung panir yang sudah halus. Goreng di minyak panas dengan api sedang selama 2–3 menit per sisi hingga berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.
4. Isian dan Topping
Setelah roti dingin, belah bagian tengahnya dengan pisau roti, tapi jangan sampai putus. Isi bagian dalam dengan kustard. Oles juga bagian luar roti dengan sisa kustard, lalu baluri dengan karamel bubuk atau remahan roti.
Untuk kemasan, gunakan plastik OPP ukuran 13x13 cm. Tambahkan stiker "Thank You" agar lebih menarik. Roti ini bisa dijual Rp2.000-an per buah.
Roti gembul ini lembut banget, isiannya manis gurih, dan toppingnya bikin makin menggoda. Insyaallah, bakal jadi primadona di warung atau kantin. Yuk, cobain resep ini di rumah, dan mulai langkah menuju hidup makmur di 2025!