5 Pilihan Warung Sunda Paling Populer: Sajian Lengkap untuk Makan Siang

Menu Makanan Khas Sunda
Sumber :

Menu yang tersedia mulai dari aneka ikan goreng seperti gabus, pari, bandeng, lele, gurame hingga mujair. Tak ketinggalan barisan jeroan yang ukurannya besar seperti paru, lindung, babat, limpa, usus, dan ati ampela.

Menu klasik seperti empal, ayam, aneka pepes, perkedel jagung hingga peyek udang juga tersedia di sini. Kisaran harganya dari Rp 10.000 saja per lauk.

4. RM Bu Ida

Rumah Makan Bu Ida juga menyediakan banyak menu makanan khas Sunda. Dengan mengusung konsep prasmanan yang menyuguhkan pilihan menu, rumah makan yang terletak di dekat Stasiun Gondangdia, Jakarta Pusat ini selalu ramai pengunjung.

Saat masuk ke rumah makan ini, Anda akan langsung disambut meja panjang berisi banyak pilihan menu istimewa. Mulai dari aneka sate, ayam goreng, ikan, hingga beragam tumisan seafood.

Di bagian kanan meja ada nasi putih, lalapan, sambal bawang, dan pete. Usai memilih lauk yang diinginkan, para pelayan di sana siap menghangatkan lauk sebelum disajikan ke atas meja. Kisaran harganya dari Rp 15.000 saja.

Di rumah makan ini, pengunjung bisa memilih dan mengambil sendiri menu yang diinginkan. Pastinya bakal memberi sensasi rasa yang nendang!