Nikmati 4 Wisata Seru di Karawang untuk Libur Natal & Tahun Baru 2025, Sudah Siap Jalan-Jalan?
Selasa, 17 Desember 2024 - 16:03 WIB
Sumber :
- istimewa
1. Serunya Mengeksplorasi Keindahan Pegunungan di Selatan Karawang
Buat Anda yang merindukan udara sejuk dan pemandangan hijau pegunungan, wilayah selatan Karawang adalah jawabannya! Salah satu yang paling populer adalah Curug Cigentis.
Air terjun ini menyajikan suasana yang asri dengan gemericik air yang menenangkan.
Ingin tantangan lebih? Coba mendaki Gunung Sangga Buana.
Selain pemandangan yang memanjakan mata, ada sensasi mendaki yang bikin adrenalin naik.